Pemain baru Yankees, Judge, akan melewatkan sisa musim ini

September 20, 2016 7:48 am Published by

Pemain baru NY Yankees, Aaron Judge, akan diistirahatkan sisa musim in karena cedera

General manager New York, Brian Cashman, berkata bahwa outfielder baru Yankees yang tinggi, Aaron Judge, telah terkena cedera tak langsung, dan berkemungkinan untuk melewatkan sisa musim reguler ini.

Hari Rabu lalu, hasil MRI mengkonfirmasikan cedera pemain baru tersebut, walaupun klub tidak akan mengesampingkan kemunginan kembalinya pemain muda setinggi 2 meter ini,  jika Yankees berhasil memaksakan run yang lama di playoff.

Pemain berusia 24 tahun ini memukau dunia bisbol dengan tenaga memukulnya, setelah bergabung bulan lalu, dengan mencetak homerun di dua game pertamanya, tapi berkesulitan sesudahnya.

Dia telah mencetak empat homerun dan 10 run-batted-in sejak berhasil masuk ke big league, tapi batting average-nya rendah, hanya .179, dan dia telah terkena 42 strikeout dalam 84 at-bat.

“Jelas dia berkesulitan dengan strikeout. Bagian dari prosesnya adalah membawanya kesini dan menghadapi kesulitan pada masa pendewasaan, serta mempercepat penyesuaiannya,” kata Cashman tentang pemain baru itu.

3 JADI 1

Judge merupakan bagian dari trio yang disebut fans Yankees “Baby Bombers”, bersama dengan rekan sesama pemain muda, baseman pertama, Tyler Austin, dan catcher, Gary Sanchez, yang mengawali karir mereka dalam major league dengan homerun.

Namun batting game Austin dan Judge sama-sama telah menurun, dan hanya Sanchez yang tetap sesuai dengan reputasinya.

Austin kini memegang batting average .200, dan tidak mencetak hit dalam empat game terakhirnya, sedangkan batting average Sanchez .321, dengan 14 homerun dan 25 RBI.

Bet-NOW-GIF

Categorised in:

This post was written by Super Admin

Chat Box